Rekomendasi Pupuk Anggrek

Pada dasarnya tanaman memerlukan nutrisi dalam bentuk unsur hara untuk menunjang pertumbuhan. Tanpa unsur hara atau pupuk tanaman akan mengalami hambatan pertumbuhan. 

Pada tanaman anggrek, pupuk sangat berperan penting dalam masa pertumbuhanpembungaan bahkan perkembangbiakan.

Berikut adalah beberapa rekomendasi pupuk anggrek disesuaikan dengan kebutuhanya.

Masa Pertumbuhan
Pada masa inilah pemberian pupuk penting diberikan untuk mempercepat pertumbuhan tanaman anggrek agar subur, sehat dan kuat. Pupuk pada masa pertumbuhan anggrek harus memiliki unsur kandungan N (Nitrogen) lebih tinggi atau banyak dari P (Phosfat) dan K (Kalium).  Kandungan nitrogen berfungsi membantu pertumbuhan akar, batang dan daun. Adapun pupuk yang direkomendasikan untuk masa pertumbuhan adalah: Growmore 32-10-10. 

Masa Pembungaan 
Ketika tanaman anggrek sudah dewasa dan tumbuh subur tentunya kita menginginkan tanaman anggrek kita cepat berbunga. Rekomendasi pupuk anggrek untuk membantu pembungaan adalah pupuk yang memiliki kandungan N (Nitrogenyang lebih rendah dari unsur kandungan P (Phosfat) dan K (Kalium). Berikut adalah rekomendasi pupuk anggrek untuk membantu pembungaan : Decastar 6-13-25.

Masa Perawatan
Sedangkan pupuk yang cocok untuk anggrek dalam masa perawatan setelah dewasa adalah pupuk yang memiliki komposisi atau kandungan N (Nitrogen)P (Phosfat) dan K (Kalium) yang seimbang. Beberapa pilihan pupuk yang biasa digunakan untuk tanaman anggrek pada masa perawatan adalah Decastar 13-13-13, Decastar 16-16-16.

Selain yang disebutkan diatas, pupuk yang menjadi rekomendasi untuk tanaman anggrek adalah pupuk alami. Pupuk alami tersebut bisa kita dapatkan dari lingkungan sekitar atau limbah dapur, misalnya : Air rendaman kulit bawang, Air rendaman cangkang telur, air rendaman kulit buah-buahan dan lain sebagainya. Tentunya pemberian pupuk alami akan lebih aman jika digunakan.

Komentar